NUTRICAKE LEMON CHEESE CAKE
Bahan Cheese Cake:
1 Pouch Nutricake Keju
2 butir telur
100 g mentega, cairkan
5 sdm (25 ml) air
Bahan My Vla Lemon Topping :
1 sachet My Vla Vanilla
½ sdm tepung maizena
200 ml susu cair
Parutan 1 buah kulit lemon
25 ml air perasan lemon
Bahan Topping :
Keju cheddar parut
Saus bluberry secukupnya
Permen berry secukupnya
Buah strawberry secukupnya
Cara Membuat Cheese Cake:
- Panaskan oven pada suhu 175 â—¦
- Buat Nutricake Keju sesuai instruksi kemasan menggunakan dua butir telur.
Cara Membuat MyVla Lemon:
- Campur 1 sachet My Vla, maizena dan susu cair ke dalam panci, panaskan sambil terus diaduk hingga mendidih dan mengental.
- Tambahkan parutan kulit dan perasan lemon, aduk hingga rata, lalu angkat.
Proses Akhir:
- Belah Nutricake menjadi dua bagian.
- Isi bagian tengahnya menggunakan MyVla.
- Olesi kembali bagian atas Nutricake dengan MyVla.
- Taburi dengan keju cheddar parut, hias dengan saus blueberry, permen berry dan buah strawberry.
- Nutricake Lemon Cheese Cake siap disajikan.