Nutricake Browkat
Nutricake Browkat
Bahan :
1 Pouch Nutricake Coklat
100 ml margarine cair
2 butir telur Utuh
25 ml air (5 sdm) air
Layer Alpukat
200 gr alpukat
35 ml susu Kental Manis
Vla Vanilla
1 sachet MyVla Vanilla
150 ml air Panas
Topping Coklat
100 gr coklat blok hitam (Dark Cooking Chocolate)
65 ml susu cair (UHT)
35 ml whipping cream cair
15 gr margarine / Butter
Cara membuat :
Brownies
- Aduk semua bahan hingga tercampur rata lalu masukkan ke dalam loyang kotak 10x10 cm;
- Panggang dengan suhu 170ËšC selama 40 - 45 menit hingga matang, angkat dan dinginkan;
- Keluarkan Brownies Nutricake dari loyang lalu belah menjadi 4 lapis, sisihkan.
Vla Vanilla
- Campur MyVla vanilla dengan air panas, aduk hingga tercampur rata, dinginkan.
Topping Coklat
- Cincang coklat Blok lalu tim hingga leleh, bertahap tambahkan susu cair, whipping cream cair dan margarine / butter.
- Aduk hingga tercampur rata, sisihkan;
Finishing
- Bertahap masukan 1 bagian Nutricake ke dasar wadah (toples) kotak 10x10cm lalu tambahkan layer alpukat diatasnya;
- Tutup dengan 1 bagian Nutricake lagi lalu tambahkan Vla vanilla di atasnya, terakhir beri topping coklat, hias sesuai selera.
- Tutup wadah lalu simpan di lemari es. Nikmati dalam keadaan dingin.
*) Bisa disimpan dalam Freezer dalam keadaan tertutup.