BAHAN – BAHAN :
ADONAN BROWNIE
Nutricake |
1 Pack |
Telur Utuh |
1 Butir |
Air |
25 ml |
Minyak goreng / Mentega Leleh |
100 ml |
ADONAN LAYER CREAM CHEESE
Cream Cheese |
200 gr |
Gula Halus |
50 gr |
Maizena |
7 gr |
Telur Utuh |
1 Butir |
Krim Cair |
100 ml |
Cara Membuat
1. Siapkan loyang, poles dengan mentega lalu alasi dengan kertas roti;
2. Masukkan semua bahan jadi satu, lalu aduk sampai tercampur rata;
3.Tuang ke dalam loyang lalu panggang dengan suhu atas 175ËšC, suhu bawah 150ËšC selama 25 menit sampai 70 % matang;
4.Letakkan cream cheese di suhu ruang sampai lembut, lalu campur dengan gula halus dan tepung maizena, aduk dengan pengocok telur sampai tekstur halus;
5. Masukkan perlahan telur utuh, aduk sampai tercampur rata;
6. Lalu masukkan krim cair perlahan, aduk dengan kecepatan rendah sampai tercampur rata;
7. Tuang adonan cream cheese di atas brownie coklat lalu panggang kembali dengan suhu atas 160ËšC bawah 150ËšC, selama 45 - 60 menit sampai matang.
*) Krim Cair bisa diganti susu cair 50 ml dan adonan cream cheese bisa ditambah 1 sdt parutan kulit jeruk sunkist / lemon.